Lembaga Alternatif Penyelesaian Sengketa Sektor Jasa Keuangan dan Asosiasi Akademisi dan Praktisi Arbitrase dan Alternatif Penyelesaian Sengketa (AAPA-APSI) menjalin kerja sama melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pada Selasa, 3 Juli 2024 bertempat di Fakultas Hukum Universitas Airlangga Surabaya.
Penandatanganan MoU tersebut dihadiri oleh perwakilan dari kedua institusi, yakni Dr. Sutardjo, S.E., Grad.Dipl., MBus. selaku Ketua LAPS SJK. Sedangkan dari pihak AAPA-APSI diwakili oleh Dr. Prita Amalia, S.H., M.H. selaku Ketua.
Penandatanganan tersebut berisikan program kerja sama di bidang penelitian, pengabdian masyarakat, pengembangan sumber daya manusia dan/atau termasuk pengembangan hukum arbitrase dan penyelesaian sengketa di Indonesia.